Pilihan Penukaran Cash : Mandiri E-Cash



Sudah pada tahu belum saat ini di cashtree sudah ada jenis penukaran baru loh, yup langsung aja mimin kasih tahu  ya. Penukaran Mandiri E-cash, mungkin kamu masih belum familiar dengan App Mandiri E-cash tapi kamu tidak perlu khawatir, akan mimin jelaskan sedikit tentang Mandiri E-Cash ya~

Mandiri e-cash adalah uang elektronik berbasis server yang memanfaatkan teknologi USSD dan aplikasi di telepon seluler yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan transaksi perbankan seperti Top up e-Money, penyetoran dan penarikan tunai, pengecekan saldo, transfer antar rekening mandiri e-cash dan fitur transaksi lainnya yang akan dikembangkan tanpa harus melakukan pembukaan rekening ke cabang Bank Mandiri.

Informasi selengkapnya silahkan kamu kunjungi alamat Websitenya langsung Disini.

Nah, pastinya sekarang kamu sudah lebih paham tentang Mandiri E-Cash kan?, langsung aja mimin kasih tahu cara penggunaan voucher Mandiri E-Cash yang ada di app Cashtree kesayangan mu ya, simak nih!.






1. Sebelumnya kamu harus menukarkan cash kamu dengan Voucher Mandiri E-Cash terlebih dahulu di App Cashtree kamu, kalau sudah langsung kamu instal App Mandiri E-Cash Disini :



2.  Setelah proses Instalasi-nya telah selesai, langsung kamu buka saja App Mandiri E-Cashnya. Kamu akan berada di halaman ini, baca dulu tutorialnya agar kamu semakin paham tentang Appnya setelah itu klik "Mulai".



3. Nah di sini App Mandiri E-Cash akan mengirimkan SMS Verifikasi ke Server miliknya, klik "Setuju", setelah itu tunggu proses verifikasinya.


5.  Setelah Proses Verifikasi selesai, silahkan lengkapi Info Profil dengan data yang valid, setelah itu klik "Lanjut" dan Masukan kode pin yang nanti di gunakan untuk login akun kamu ke App Mandiri E-Cash.


6. Tada~ Prosesnya sudah selesai tuh, kamu sudah mendapatkan nomor rekening Mandiri E-Cash mu, klik "Skip" dan kamu sudah di halaman utama App E-Cash Mandiri.
Saldo mandiri e-cash senilai Rp 5.000 akan dikirimkan dalam waktu maksimal 2x24 jam setelah proses pembelian ya, silahkan di tunggu.









1.  Unduh aplikasi mandiri e-cash di Google Play Store dan lakukan registrasi pengguna sebelum melakukan pembelian saldo atau segera setelah melakukan pembelian.
2.  Saldo mandiri e-cash senilai Rp 5.000 akan dikirimkan dalam waktu maksimal 2x24 jam setelah proses registrasi mandiri e-cash.
3.  Saldo mandiri e-cash hanya berlaku bagi pengguna baru mandiri e-cash.
4.  Nomor yang terdaftar di mandiri e-cash harus sama dengan nomor yang terdaftar di Cashtree.
5.  Setiap pengguna Cashtree hanya berhak melakukan pembelian saldo sebanyak 1x.
6.  Mandiri e-cash adalah uang elektronik di handphone kamu yang dapat digunakan tanpa harus membuka rekening bank.
7.  Mandiri e-cash dapat digunakan untuk pembayaran di toko online dan gerai yang bermitra dengan Bank Mandiri, serta untuk membeli pulsa (nominal dimulai dari 25.000), token PLN dan transaksi lainnya. Kunjungi www.mandiriecash.co.id untuk info promo menarik.
8.  Mandiri e-cash dapat di-top up melalui semua jaringan Bank Mandiri, transfer dari bank lain dan  Alfamart & Indomaret terdekat.
9.  Pengguna yang tidak memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku tidak akan menerima saldo mandiri e-cash.
10. Batas registrasi sampai 30 Oktober Jam 23:59.